Home » , » Pemkot Bakal Tambah Anggaran Perbaikan Jalan di Pembahasan APBD Perubahan

Pemkot Bakal Tambah Anggaran Perbaikan Jalan di Pembahasan APBD Perubahan

Written By Unknown on Wednesday, March 20, 2013 | 22:53

SOLO – Anggaran perbaikan jalan di Kota Solo diusulkan ditambah dalam pembahasan APBD Perubahan 2013. Sebab, alokasi dana perbaikan jalan sebesar Rp1 miliar di APBD 2013 tidak mencukupi.

Sebagaimana diketahui, pos pembagian dana perbaikan Rp1 miliar yakni Rp500 juta untuk perawatan jalan yang sudah teridentifikasi, sedangkan sisanya Rp500 juta untuk perawatan jalan tak terencana.

Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPRD Solo, YF Sukasno, mengatakan anggaran perbaikan jalan di Kota Solo membutuhkan dana puluhan miliar.

“Jelas dana segitu tak cukup untuk perbaikan menyeluruh di Kota Solo. Butuh dana yang cukup banyak,” terang Sukasno.

Dia menerangkan anggaran dana dalam APBD 2013 untuk perbaikan jalan tidak seimbang dengan kenyataan di lapangan. Oleh sebab itu, Banggar mengusulkan penambahan alokasi dana untuk perbaikan jalan.

“Dari paparan DPU kemarin, kebutuhan perbaikan memerlukan anggaran Rp40 miliar. Ya nanti kami upayakan untuk memenuhi kebutuhan anggaran tersebut,” jelas dia.

Sukasno menerangkan meskipun pihaknya belum mendapatkan laporan hasil pembahasan anggaran 2012, namun melihat pembahasan anggaran 2012, sisa lebih penggunaan anggaran (silpa)nya diprediksi besar.

“Laporannya memang belum ada. Jika melihat pembahasan anggaran 2012, diprediksi silpa 2012 diatas asumsi yang ditetapkan dalam APBD 2013,” jelas dia.

Sumber: solopos
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
 
Copyright © 2013. Informasi Seputar SOLORAYA - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website | Proudly powered by Blogger